Welcome to My Blog
Ekspesikan dirimu melalui tulisan
Mulai dengan sebuah kata

Minggu, 27 Februari 2011

REMAJA


Remaja adalah masa peralihan dari anak- anak menjadi dewasa. Pada masa ini (remaja), biasanya rasa ingin tahu menjadi tinggi (penasaran dan cenderung mencoba hal- hal yang baru), gaya berpakaian pun mungkin berubah dan akan lebih suka berkelompok atau bersama teman sepermainan mereka.

Dari uraian di atas jelas orang tua harus bisa menjalin hubungan yang baik dengan anaknya, memahami perubahan yang terjadi pada anaknya dan mengarahkan mereka untuk selalu berada di jalan yang benar (mengarahkan bukan melarang atau mengekang).

Remaja ingin keberadaannya diakui, mereka tidak ingin dianggap anak kecil lagi. Mereka ingin bisa memutuskan sendiri apa yang ingin mereka lakukan. Maka dari itu, pendekatan yang dilakukan oleh orang tua hendaknya sebaik mungkin. Seperti orang tua memposisikan dirinya sebagai sahabat untuk anaknya. Dengan begitu remaja akan mudah untuk bercerita tentang dirinya (bersikap terbuka), karena biasanya remaja akan lebih suka cerita kepada teman- temannya. 

Masa remaja adalah masa- masa yang rawan dalam kehidupan seseorang. Oleh karena itu, hendaknya orang tua harus eksta memahami perilaku dan sikap anak- anak mereka (dekat). Sehingga orang tua bisa memantau perkembangan dan pertumbuhan anak- anaknya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar